Games MobileNews

8 Game Mobile Terbaik yang Akan Rilis 2022

Apakah anda penggemar game mobile? Game dengan genre apa yang sering anda mainkan? Apa anda sudah bosan dengan game yang anda mainkan? Tenang, anda sedang berada di website yang tepat.

Karena banyaknya penggemar game mobile di Indonesia, dan banyak yang sudah jenuh dengan game yang biasa mereka mainkan maka saya memutuskan untuk menulis artikel tentang Daftar Game Mobile Terbaru 2022, sehingga anda akan tahu game apa yang akan anda nantikan di tahun ini.

Saya akan selalu berusaha meng-update daftar game yang akan rilis dalam waktu dekat ini, dan mungkin akan saya lakukan rutin tiap dua kali setahun. Sehingga anda tidak akan melewatkan game baru yang menarik untuk dimainkan.

Sepertinya tahun ini akan menjadi tahun yang luar biasa, karena banyak game-game keren yang akan di rilis tahun ini seperti Final Fantasy VII : Ever Crisis, Diablo Immortal, dan DC Heroes & Villains. Selain itu juga game seri baru yaitu Tomb Rider yang juga masih dalam proses pengerjaan.

Namun, jika anda sudah tidak sabar untuk menunggu, saya sudah memiliki banyak game untuk direkomendasikan kepada anda saat ini.

Kami telah mengumpulkan data tentang daftar game iOs dan game Android terbaik versi saya dari platform-platform terbaik.

Kami akan memberikan daftar game terbaru yang pasti akan membuat anda bingung tentang game RPG atau MMORPG apa yang harus anda mainkan nanti.

Berikut adalah Daftar Game Mobile Terbaru yang Akan Dirilis Tahun 2022 :

1 – DC Heroes & Villain – Awal Tahun 2022

game mobile terbaru 2022

Apakah ini adalah salah satu dari game yang kalian tunggu tahun ini? Saya adalah penggemar DC Comics tentunya bagi saya ini adalah game yang sangat saya nantikan di tahun ini.

DC Heroes & Villain akan memadukan mekanik puzzle match three dengan komponen RPG secara unik dan pertama kalinya di dunia.

Tentu saja, fakta bahwa ini adalah game DC membuat saya sangat bersemangat, tentunya juga karena ada karakter kesukaan saya yaitu Joker.

Dalam game ini, anda tidak harus menjadi seorang pahlawan, melainkan anda juga bisa menjadi seorang penjahat, dan jujur saja hal ini akan membuat bermain game terasa lebih menyenangkan.

Belum ada tanggal rilis DC Heroes & Villain yang resmi, tetapi Ludia memberi game ini termasuk dalam game yang akan rilis awal tahun 2022.

2 – Diablo Immortal – Januari/Februari 2022

game mobile terbaru 2022

Diablo Immortal adalah game mobile ekslusif yang memungkinkan anda untuk bertempur bersama teman-teman anda di berbagai lokasi.

Cerita terjadi antara peristiwa Diablo II dan III, dan menugaskan anda untuk mencegah kebangkitan Diablo.

Anda bisa bermain dengan Barbar, Crusader, Demon Hunter, Monk, Necromancer, atau Wizard saat melintasi dunia Sanctuary dan mengalahkan musuh yang semakin sulit.

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut dan registrasi silahkan buka website resmi Diablo Immortal.

Baca Juga :

16 Tips Rahasia Pro Player Mobile Legend Untuk Pemula Auto Mythic

3 – Final Fantasy VII : Ever Crisis – TB

game mobile terbaru 2022

Final Fantasy VII : Ever Crisis adalah RPG pemain tunggal yang mencakup seluruh garis waktu Final Fantasy VII.

Tetsuya Nomura mengungkapkan bahwa Ever Crisis adalah game free to play dengan mekanik gacha yang membuka senjata khusus dan set kostum.

Apakah anda sudah tidak sabar untuk memainkanya? Untuk tanggal rilis nya belum ada informasi resmi, tetapi yang pasti game ini akan dirilis dalam waktu dekat ini.

4 – Tomb Raider Reloaded – TBC

game mobile terbaru 2022

Saya sudah menunggu sepanjang tahun untuk game ini dirilis, tetapi penantian itu membawa saya sampai tahun 2022.

Tomb Rider Reloaded berjanji untuk menjadi game yang wajib dimainkan oleh semua penggemar Lara Croft. Game ini adalah bagian dari genre Action Arcade dan nampaknya akan membawa anda menuju perjalanan nostalgia.

Tentu saja, game ini memiliki apa yang anda harapkan dari Tomb Raider, dan itu adalah artefak, teka-teki, makam, senjata dan saya berharap dapat melihat dinosaurus itu.

Belum ada tanggal rilis yang ditetapkan , tetapi kami tahu ini akan dijadwalkan rilis awal tahun 2022, dengan square Enix Mobile London yang sedang mengerjakannya.

5 – Disney Mirrorverse – TBC

https://redoxart.com/wp-admin/post-new.php → 200

Disney Mirrorverse akan menyatukan pemeran karakter Disney dan Pixar, mereka berjanji akan menggabungkan elemen RPG dengan pertarungan real time yang tentunya akan sangat mengasyikan dan berorientasi pada action.

Desain evolusi dari para guardian terlihat sangat menajubkan, dari Sully yang menggunakan armor hingga Belle yang menggunakan tongkat, dan hal ini yang membuat saya tidak sabar untuk bermain game ini.

Disney Mirrorverse belum memiliki tanggal rilis, tetapi sudah melalui beta testing di Philippines, sehingga menurut kami game ini tidak akan lama lagi akan dirilis dan bisa kita mainkan.

6 – Torchlight : Infinite

https://redoxart.com/wp-admin/post-new.php → 200

Saya pernah menghabiskan waktu saya untuk bermain Torchlight II pada waktu itu, kabar akan dirilisnya Torchlight : Infinite tentunya sangat membuat saya senang sekali.

Torchlight akan memberikan sentuhan baru pada seri kali ini, sambil tetap berpatokan pada cerita aslinya.

Ditetapkan 200 tahun setelah peristiwa Torchlight II, anda akan berada di era Ember Tech. Anda akan diberi misi untuk mekakukan pencarian epic untuk menghentikan Ember Blight agar tidak menghancurkan tanah suci Leptis.

Game ini penuh dengan hewan peliharaan yang sangat menggemaskan, pertarungan aksi RPG yang serba cepat (tanpa cooldown) dan build hero yang fleksibel, tentunya ini akan menjadi pengalaman bermain yang sangat hebat.

Game saat ini sedang dalam versi closed beta dan anda bisa mendaftar di situs resmi. Anda juga dapat memantau setiap pembaruan di blog developer dan forum diskusi.

7 – Plant Vs Zombie 3 – TBC

https://redoxart.com/wp-admin/post-new.php → 200

Game yang sangat populer dan disukai oleh segala kalangan baik anak-anak, remaja bahkan orang dewasa.

Setelah sukses pada PvZ 1 dan PvZ 2 pihak Popcap dan EA berencana akan merilis PvZ 3. Tentunta kita sudah tidak sabar, seperti apa permainan PvZ 3 ini.

Popcap menggambarkan PvZ 3 akan membawa kita kembali Lawn, dimana semuanya dimulai, sehingga pemain berharap untuk menemukan sentuhan modern pada action pertahanan rumput klasik.

Saya berharap semoga Plant vs Zombie 3 akan memberikan wanra permainan yang baru dari seri sebelumnya dengan tidak meninggalkan ciri khas dari game ini. Walaupun seri sebelumnya sudah membuat saya ketagihan untuk terus memainkanya.

8 – Star Wars Hunter – TBC

https://redoxart.com/wp-admin/post-new.php → 200

Game pertempuran multiplayer berbasis team yang berlatar belakang alam semesta itulah gambaran dari game Star Wars Hunter ini.

Saya adalah penggemar berat Overwatch dan Apex Legend, jadi ide untuk memadukan banyak alien dan karakter-karakter ikonik Star Wars adalah ide yang sangat menarik.

Walaupun belum ada banyak bocoran tentang game Star Wars Hunter ini kami tetap yakin bahwa game ini akan memiliki banyak alien menarik dari seluruh penjuru alam semesta Star Wars, sehingga banyak orang akan menyukai game baru ini.

Dan diatas adalah daftar game mobile terbaru dan terkeren yang sedang anda harapkan pada tahun 2022. Jangan lupa untuk mampir ke website ini lagi. Karena kami akan selalu mengupdate data game terbaru tiap tahunya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *